Inilah Statistik Maarten Paes, Kiper Baru Timnas Indonesia di MLS
Senin, 19 Agustus 2024, 00:37 WIB

Maarten Paes-Major League Soccer-
DailySports.ID - Kiper FC Dallas, Maarten Paes, dipastikan bisa memperkuat timnas Indonesia setelah memenangi persidangan di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).
Selama membela FC Dallas di Liga Amerika Serikat (MLS), Maarten Paes memiliki statistik yang cukup bagus.
Perlu diketahui, Maarten Paes sudah mendapatkan paspor WNI pada April lalu, namun karena ada masalah administrasi ia belum bisa memperkuat timnas Indonesia.
Pemain berusia 26 tahun tersebut sebelumnya pernah membela timnas Belanda U-21 ketika masih muda.
Hal itu yang membuat Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) harus mengajukan gugatan ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).
Kini, keputusan terkait nasib Maarten Paes sudah dikeluarkan dan ia bisa membela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada babak ketiga,
Hal itu diumumkan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir yang mengkonfirmasi hasil baik pada sidang CAS.
Kabar baik terkait bergabungnya Maarten Paes ke Timnas Indonesia ini diumumkan Erick Thohir melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, @erickthohir.
"Kabar baik bagi persepakbolaan Indonesia. PSSI pada hari ini menginformasikan bahwa setelah melalui proses yang cukup lama dan ekstensif, Maarten Paes akhirnya telah berhasil didaftarkan dan sekarang secara sah dapat bermain mewakili tim nasional Indonesia," kata Erick Thohir.
Dengan resminya Maarten Paes memperkuat timnas Indonesia, tentu akan menambah opsi bagi Shin Tae-yong selaku pelatih.
Otomatis, Shin Tae-Yong memiliki dua kiper yang sama-sama berkualitas bagi timnas, yakni Ernando Ari dan Maarten Paes.
Selain itu, masih ada beberapa nama kiper yang memiliki kualitas untuk timnas Indonesia, yakni M Adi Satryo, Muhammad Riyandi, dan Nadeo Argawinata.
Paes sendiri memiliki catatan yang cukup bagus dalam tiga musim di MLS. Ia sudah memainkan pertandingan sebanyak 87 kali.
Ia mencatatkan 20 clean sheet, persentase penyelamatan di angka 73,7 persen. Secara keseluruhan Paes memiliki rekor 285 penyelamatan di FC Dallas dengan akurasi umpan panjang mencapai 35,67 persen.
Terbaru, Maarten Paes membantu dirinya masuk ke skuat MLS All Star pada tahun ini. Dia bermain di babak kedua ketika timnya kalah 1-4 dari MX League All Star, masuk menggantikan Hugo Lloris pada menit ke-66.
Di sisi lain dengan kepastian bisa membela timnas Indonesia, Paes kemungkinan bisa diturunkan ketika melawan Arab Saudi atau Australia.
Ada pun timnas Indonesia akan melawan Arab Saudi pada 5 September nanti. Kemudian bentrok dengan Australia berselang lima hari kemudian (10 September).