Perubahan Aturan MotoGP 2027 Dianggap Lebih Menguntungkan Yamaha
Jumat, 14 Juni 2024, 14:47 WIB

Perubahan Regulasi MotoGP 2027 Dianggap Lebih Menguntungkan Yamaha--crash
DailySports.ID - Perubahan aturan MotoGP 2027 mendatang dianggap akan lebih menguntung Yamaha.
Salah satu poin regulasi teknis baru di MotoGP tahun 2027 mendatang itu ialah penggunaan mesin yang lebih ringkas.
YZR-M1 punya Yamaha dinilai bakal lebih untuk dengan adanya penurunan kapasitas mesin menjadi 850 cc dari 1000 cc yang dipadukan dengan ukuran bore yang lebih kecil pula.
Pandangan ini disampaikan oleh salah satu pegiat MotoGP bernama Neil Spalding ketika mengisi salah satu Podcast MotoGP OMG!
“[Semua pabrikan] harus membuat kepala silinder baru karena lubangnya semakin kecil. Yamaha mungkin harus membuat mesin baru, tetapi bagaimanapun Yamaha mungkin harus membangun mesin baru. Dan itu [regulasi baru] sangat menguntungkan bagi Yamaha,” kata Spalding dilansir DailySports dari Crash.
Spalding sendiri menyambut dengan bahagia adanya perubahan regulasi MotoGP 2027 tersebut. Baginya, regulasi terbaru itu lebih baik.
“Jika Anda melihat peraturan baru, setiap aspek teknis utama telah ditarik kembali sebesar 10 persen. Sangat setuju dengan itu. Bagus sekali. Saya pikir ini adalah buku peraturan yang cukup berkelas,” ucapnya.
Ia menilai, semua pabrikan yang berlaga di MotoGP nantinya mesti beradaptasi lagi dengan adanya peraturan baru ini.
“Karena mesin V4 [seperti yang digunakan oleh semua rival Yamaha] kini dapat dibuat lebih sempit 12 mm, dengan jarak setiap lubang sebesar 6 mm. Namun argumentasinya adalah, apakah hal tersebut layak dilakukan?
"Sejujurnya, banyak dari mereka tidak mau repot. Mereka hanya akan memasang piston yang lebih kecil di atas bak mesin lama,” lanjutnya.
Selain menyoroti keuntungan bagi Yamaha dengan adanya regulasi baru MotoGP 2027 ini, Spalding pun turut membahas salah satu pabrikan asal Jepang lain, yakni Honda.
Ia mencoba memprediksikan nasib Honda dalam kurun waktu satu atau dua tahun yang akan datang.
“Saya pikir peraturan ini [2027] akan membuat perbedaan besar dan masalah suhu ban depan akan hilang begitu saja,” terangnya.
“Dan di sisi pebalap, Saya ingin tahu siapa yang akan direkrut Honda. Bukan untuk saat ini, tapi untuk tahun 2026,” lanjutnya.