F1 Tunda Rencana Sprint Race di Abu Dhabi 2024
Kamis, 03 Oktober 2024, 23:00 WIB

Formula 1 (F1)--instagram: f1
DailySports.ID – Formula 1 (F1) dikabarkan berencana menunda Sprint Race khusus bagi pembalap pendatang baru (Rookie Race), setelah balapan penutup musim, Grand Prix Abu Dhabi.
Balapan tersebut mulanya direncanakan untuk memberi calon pembalap F1 kesempatan menunjukkan kemampuan mereka, namun diputuskan ditunda setelah pertemuan komisi F1.
Meskipun ada dukungan untuk rencana tersebut, tetapi badan pengatur F1, FIA (Federasi Automobil Internasional) resmi mengeluarkan pernyataan resmi terkait balapan tidak akan diselenggarakan tahun ini.
Usut punya usut, penyebab ditundanya balapan karena muncul kekhawatiran mengenai beban kerja tim, logistik pengiriman, dan bahkan belum ada rencana siara.
Dilansir dari Independent, usulan tersebut akan dipertimbangkan kembali untuk tahun 2025, dengan sebagian besar tim mendukung konsep itu sebagai sarana menilai pembalap muda mereka.
“Konsep ‘balapan pemula’ yang akan ditambahkan ke jadwal uji pasca musim 2024 di Abu Dhabi telah dibahas”,” bunyi pernyataan FIA, dikutip kamis, (3/10/2024).
“Meskipun konsep tersebut mendapat dukungan luas, diputuskan bahwa keterbatasan waktu dan organisasi, acara tersebut tidak akan berlangsung pada tahun 2024 dan diskusi akan terus berlanjut untuk merumuskan konsep serta rencana potensial untuk tahun 2025,” tambah bunyi pernyataan FIA.
Selain itu, topik yang dibahas pada rapat komisi yang digelar pada hari Rabu, (2/9/2024) waktu setempat, termasuk mengenai perubahan regulasi untuk mesin dan sasis baru yang bakal diterapkan pada tahun 2026. Dengan tujuan meningkatkan kinerja aerodinamis mobil.
“Menyusul diskusi selama pertemuan Komite Penasihat Teknis baru-baru ini dan pembicaraan yang sedang berlangsung dengan tim-tim f1, sejumlah amandemen pada Peraturan Teknis 2026 di bidang kinerja, aerodinamika, dan keselamatan telah dimasukkan dalam iterasi terbaru dari peraturan ini,” demikian pernyataan tersebut.
“Ini melibatkan peningkatan performa aerodinamika mobil yang diharapkan setelah kolaborasi ekstensif antara tim dan FIA selama beberapa bulan terakhir,” sambung pernyataan itu.
Kendati demikian, beberapa tim khawatir bahwa mobil generasi baru yang sudah direncanakan untuk tahun 2026 mendatang akan terlalu lambat.
Sekedar informasi tambahan, F1 akan kembali setelah jeda tiga minggu dengan Grand Prix Amerika Serikat di Austin, mulai tanggal 20 Oktober mendatang.