Prediksi O Elvas vs Guimaraes di Piala Portugal 2024/25 - Daniel Sousa Berharap Lanjutkan Tren Positif
Minggu, 12 Januari 2025, 15:20 WIB

Daniel Sousa, Pelatih Guimaraes-x/@victoriasc_oficial-
DailySports.ID - Simak prediksi pertandingan O Elvas menjamu Guimaraes dalam perebutan tiket menuju perempat final Piala Liga Portugal (Taca de Portugal) di Campo Domingos Carrilho Patalino, Minggu (12/1/2025) pukul 21.00 WIB.
Adapun terpantau O Elvas yang bermain di divisi empat akan menghadapi Guimaraes, klub dari Primeira Liga (kasta tertinggi Liga Portugal).
O Elvas tampil sebagai kejutan terbesar turnamen ini. Perjalanan mereka ke babak 16 besar diwarnai kemenangan dramatis atas AD Marco 09 dan Torreense melalui adu penalti, serta comeback saat mengalahkan Varzim di babak sebelumnya dengan skor 2-1.
Performa O Elvas musim ini juga sangat baik. Mereka hanya mengalami satu kekalahan dalam 17 pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Bahkan, tim asuhan Pedro Hipolito ini mencatatkan lima kemenangan beruntun tanpa kebobolan di Campeonato de Portugal (kasta keempat Liga Portugal) yang kini mereka pimpin dengan selisih tujuh poin dari urutan kedua (Peniche).
Kesuksesan ini menjadikan O Elvas bukan hanya sekadar tim kuda hitam, tetapi juga ancaman nyata bagi siapa pun yang meremehkan mereka. Meskipun mereka belum menghadapi tim dari kasta tertinggi.
Adapun, Guimaraes datang ke pertandingan ini dengan status tim unggulan. Mereka saat ini berada di posisi keenam Primeira Liga. Namun, musim ini tak sepenuhnya mulus bagi mereka.
Perubahan besar terjadi ketika pelatih Rui Borges meninggalkan tim untuk bergabung dengan Sporting CP. Kini, kursi kepelatihan dipegang oleh Daniel Sousa yang baru menjalani dua pertandingan sejak mengambil alih.
Meski baru, Sousa sudah menunjukkan potensi melalui hasil akhir dramatis melawan tim-tim kuat. Pada debutnya, Guimaraes bermain imbang 2-2 melawan Farense.
Laga kedua lebih menegangkan, di mana mereka berhasil comeback dari ketertinggalan 1-3 melawan Sporting Lisbon untuk unggul 4-3, sebelum akhirnya kebobolan gol penyeimbang di menit terakhir.
Kendati, Guimaraes telah mengamankan tempat di babak 16 besar Taca de Portugal setelah menang 3-1 melawan Pacos Ferreira dan 2-0 atas Uniao de Leiria. Kini, sang pelatih Daniel Sousa berharap melanjutkan tren positif untuk semakin mendekat ke trofi.
Prediksi Skor Akhir: O Elvas 0-2 Guimaraes.