Rekap Hasil Pertandingan Dini Hari Tadi: Prancis dan Spanyol Menang Telak!
Kamis, 06 Juni 2024, 06:18 WIB

Rekap Hasil Pertandingan Dini Hari Tadi: Prancis dan Spanyol Menang Telak!--transfermarkt
DailySports.ID - Sejumlah timnas di Eropa telah melangsungkan laga uji coba pada hari ini, Kamis, 6 Juni 2024 dini hari WIB. Menariknya, Prancis dan Spanyol sama-sama berhasil menang telak atas pertandingan tersebut dengan skor yang memuaskan.
Tercatat ada 5 tim yang berlaga pada hari ini di tempat yang berbeda. Mereka di antaranya adalah Prancis vs Luxembourg, Spanyol vs Andorra, Denmark vs Swedia, Norwegia vs Kosovo dan Belgia vs Montenegro.
Spanyol berhasil menang atas Andorra dengan skor akhir 5 - 0. Mikel Oyarzabal tampil gemilang hari ini usai berhasil mencetak hattrick. Spanyol berhasil membuka skor pertama di babak pertama usai Ayoze Perez melangsungkan tembakan tajam ke gawang Andorra.
Kemudian di babak kedua, Oyarzabal mampu menggandakan kedudukan usai mendapat umpan dari Perez. Tak berselang lama, Oyarzabal kembali mencetak gol kedua sehingga membuat Spanyol unggul 3 - 0 atas Andorra.
Seolah tak puas, Oyarzabal kembali mencetak gol ketiga dan keempat. Sementara gol penutup untuk kemenangan Spanyol berhasil dicetak oleh Ferran Torres.
Sementara itu, di pertandingan lain antara Prancis vs Luxembourg, berakhir dengan Kylian Mbappe cs menang dengan skor akhir 3 - 0.
Pertandingan yang berlangsung di Stade Saint Symphorien itu berlangsung seru. Prancis mampu membuka skor awal usai Randal Kolo Muani berhasil mengeksekusi umpan cantik yang diberikan Mbappe.
Di babak kedua, lagi-lagi umpan dari Mbappe mampu diteruskan oleh Claus hingga menggandakan kedudukan untuk Prancis. Ketika menjelang akhir pertandingan, Mbappe akhirnya unjuk gigi dengan mencetak gol usai memanfaatkan umpan dari Barcola.
Sementara pertandingan Denmark vs Swedia berakhir dengan 2 - 1. Christian Eriksen dan Pierre-Emile Hojbjerg berhasil mencetak skor kemenangan Denmark. Sedangkan skor 1 poin dari Swedia dicetak oleh Alexander Isak.
Pertandingan Norwegia vs Kosovo berakhir dengan skor 3 - 0 dengan Erling Haaland berhasil mencetak gol keseluruhan.
Sementara pertandingan Belgia vs Montenegro berakhir dengan skor 2 - 0. Gol ini berhasil dicetak oleh Kevin De Bruyne dan Leandro Trossard.
Berikut adalah rekap hasil pertandingan yang berlangsung dini hari, Kamis, 6 Juni 2024:
Prancis vs Luxembourg: 3 - 0
Spanyol vs Andorra: 5 - 0
Denmark vs Swedia: 2 - 1
Norwegia vs Kosovo: 3 - 0
Belgia vs Montenegro: 2 - 0