2 Legenda Kompak Sebut Harry Kane Pemain Terbaik Inggris, Kunci Kalahkan Spanyol
Minggu, 14 Juli 2024, 01:27 WIB

2 Legenda Inggris Sebut Harry Kane Pemain Terbaik The Three Lions, Kunci Kemenangan Lawan Spanyol--fcbayern
DailySports.ID - Dua legenda sepak bola Inggris, Gary Neville dan Wayne Rooney, kompak menyebutkan bahwa Harry Kane merupakan pemain terbaik The Three Lions saat ini.
Keduanya meyakini pemain di FC Bayern Munchen tersebut bakal menjadi kunci kemenangan Tim Tiga Singa kala melawan Spanyol.
"Jadi, saya pikir tim Spanyol pada Minggu, yang merupakan tim fantastis, melihat susunan pemain kami dan berpikir bahwa Kane akan menjadi starter,” ucap Gary Neville dikutip dari Sky Sports.
Timnas Inggris sendiri menjadi negara yang sukses dua kali berturut-turut menjadi finalis di ajang Euro pada edisi berbeda.
Nantinya, para pasukan Gareth Southgate bakal berhadapan dengan para anak asuhan Luis de la Fuente di babak final Euro 2024 pada Senin (15/7).
Gary Neville percaya dengan kehebatan Kane di lini depan. Terlebih, kapten timnas Inggris itu punya peran yang cukup penting.
"Bahkan saya sudah berbicara dengan Rooney jauh sebelum Euro 2024 dimulai, dia bilang kalau Harry Kane adalah pemain terhebat Inggris. Itu merupakan pujian besar," terang Nevilles.
"Anda tidak bisa tidak setuju. Bagi saya pun, Kane adalah sensasional. Dia punya karakter yang solid dan selalu memberikan yang terbaik," imbuh mantan pemain Manchester United itu.
Di Euro 2024, Harry Kane telah mencatatkan namanya sebagai pemain dengan total tiga buah gol. Kane juga menyadari menjadi salah satu kandidat dalam gelar top skor Euro 2024.
"Kane membuat Timnas Inggris jauh lebih baik. Dia sudah bikin rekor sebagai pencetak gol terbanyak di fase knockout, rekor gol terbanyak, lebih dari itu dia terus berjuang," tutur mantan pemain Inggris itu.
Sejak pertama kali membela timnas Inggris pada 2015, Harry Kane sudah menyumbang total 66 gol di semua laga yang diikutinya.
Trofi Euro 2024 dapat menjadi salah satu raihan yang semakin memperlengkap capaian pemain kelahiran 28 Juli 1993 tersebut di level timnas.
Terlebih, Kane seperti seorang raja tanpa trofi selama ini. Ia kerap mendapatkan gelar top skor di level klub dan timnas, namun tanpa gelar juara.