3 Bintang LaLiga Spanyol Bakal Bermain di Liga Primer Inggris
Kamis, 04 Juli 2024, 13:05 WIB

Diminati Munchen dan Manchester United, Inilah Pilihan Ronald Araujo--Barca Blaugranes
DailySports.ID - Tiga bintang dari LaLiga Spanyol bakal pindah ke klub Liga Primer Inggris pada bursa transfer musim panas ini.
Bursa transfer musim panas memang selalu menarik untuk dibicarakan, tak terkecuali tahun ini.
Kabarnya, ada tiga pemain bintang dari kompetisi LaLiga Spanyol diyakini besar kemungkinan bakal bermain di Liga Primer Inggris musim 2024-25 mendatang.
Dimulai dari wakil kapten Barcelona, Ronald Araujo yang diminati oleh Manchester United, Man City, dan Newcastle United.
Kabar tentang Blaugrana bakal melepas bek tengah asal Uruguay itu memang sudah terdengar sejak beberapa pekan lalu.
Saat ini, ketiganya dilaporkan tengah melakukan proses negosiasi dengan agen Ronald Araujo untuk mencari klub mana yang paling tepat untuknya di musim depan.
Nama kedua masih dari pemain Barcelona, yakni penyerang sayap Raphinha yang juga masuk dalam daftar jual klub asal Catalan tersebut.
Raphinha direbutkan oleh dua klub asal Ibu Kota Inggris, yakni Arsenal dan Chelsea yang memang sudah lama kepincut dengan pemain berdarah Brasil.
Pelatih anyar Barcelona, Hansi Flick pun sudah mengetahui jika Raphinha memang diminati oleh dua klub tersebut beserta sejumlah klub dari Liga Arab Saudi.
Lalu satu nama yang menjadi sorotan di LaLiga Spanyol adalah striker Girona asal Ukraina, yakni Artem Dovbyk.
Top Skor LaLiga Spanyol ini tengah diburu klub top Liga Primer Inggris, mulai dari Arsenal, Chelsea, Liverpool, Man City dan Manchester United.
Meski baru sebatas rumor, namun ketiga nama tersebut memiliki peluang besar untuk meninggalkan klubnya di musim panas ini.