1 Boom! Arsenal Terdepan Dapatkan Benjamin Sesko, Bakal Jadi Mesin Gol Musim Depan?

Boom! Arsenal Terdepan Dapatkan Benjamin Sesko, Bakal Jadi Mesin Gol Musim Depan?

Boom! Arsenal Terdepan Dapatkan Benjamin Sesko, Bakal Jadi Mesin Gol Musim Depan?

Arsenal Terdepan untuk Bisa Dapatkan Benjamin Sesko?-@benjaminsesko-Instagram

DailySports.ID - Arsenal mulai mencari amunisi pemain baru di bursa transfer musim panas ini. Dilaporkan The Gunners mengincar striker RB Leipzig Benjamin Sesko.

Menurut Di Marzio dari SkySports Itali, Arsenal menjadi tim terfavorit untuk mendapat tanda tangan dari pemain berkebangsaan Slovenia ini. Tetapi Arsenal bisa saja pindah Haluan kepada striker Napoli asal Nigeria Victor Osimhen.

Tim asuhan Mikel Arteta ini bermaksud membeli striker muda yang haus gol demi menambah daya gedor Arsenal untuk mengarungi musim depan, diyakini Sesko menjadi profil yang tepat mengingat umurnya yang masih 21 tahun.

Benjamin Sesko bergabung dengan RB Leipzig sejak musim panas tahun 2023. Kontraknya masih berlaku hingga musim panas 2028. Sesko cukup tajam di musim lalu, dia berhasil mencetak 14 gol dan 2 assist dari 31 laga di Bundesliga. Sesko juga telah mengemas 11 gol dari total 28 penampilannya untuk tim nasional Slovenia.

Berkat performanya pada musim lalu, Sesko juga menarik minat dari tim liga inggris lainnya yaitu Chelsea dan Manchester United, yang juga berniat mempertajam lini serangnya setelah hasil negatif pada musim lalu.

Saat ini, pemain internasional Slovenia tersebut sedang fokus total untuk menghadapi agenda Euro 2024 mendatang. Meski begitu, perwakilan sang striker sibuk membuka komunikasi dengan para klub peminat.

Leipzig yang tidak sedang dalam kondisi ekonomi yang buruk tentunya akan berusaha sebaik mungkin untuk mempertahankan sang striker.

Akan tetapi, Sesko yang memiliki klausul harga senilai kurang lebih 65 juta Euro tentunya berpotensi besar akan diaktifkan oleh klub-klub peminat, terutama Arsenal.

Sebagaimana diberitakan The Mirror, kubu The Gunners akan melakukan berbagai cara untuk mencapai kesepakatan dengan Leipzig selaku klub induk Sesko. 

Namun sampai saat ini, menurut postingan akun X dari Florian Plettenberg (@Plettigoal), belum ada kesepakatan yang tercapai. Diyakini semua pihak ingin merampungkan transfer ini sebelum Euro 2024 dimulai. 

Arsenal ingin mempertajam lini depannya dengan membeli striker tambahan. Mengingat Arsenal yang musim depan kembali berkompetisi di Liga Champions dan kompetisi-kompetisi domestik. Sesko diyakini bisa menjadi opsi positif untuk meningkatkan produktivitas lini depan skuad asuhan Mikel Arteta.

Berita Terkait
https://versalitaestudio.com/sobre-nosotros/ejournal.stikesbrebes.ac.idkadinkabbandung.orghttps://conilplayamar.com/propiedad/slot gacordinkes-satu-manis.banjarkab.go.idlinklist.bio/mabok88linklist.bio/slot123https://haveone.it/shop//div>