Head to Head Bayern vs Heidenheim di Liga Jerman 2024/25
Jumat, 06 Desember 2024, 21:15 WIB

Head to Head Bayern vs Heidenheim-dazn-
DailySports.ID - Berikut head to head pertandingan antara Bayern Munchen menjamu Heidenheim di Allianz Arena pada hari Sabtu (7/10/2024), pukul 21.30 WIB, dalam lanjutan Bundesliga (kasta tertinggi Liga Jerman) pekan ke-13.
Saat ini Bayern Munchen menduduki peringkat pertama klasemen sementara dengan koleksi 30 poin dari 12 pertandingan. Mereka unggul empat poin dari Eintracht Frankfurt yang berada di posisi kedua.
Tambahan tiga poin dari pertandingan ini akan membantu Bayern menjaga jarak dan memperkuat peluang mereka dalam perburuan gelar.
Bayern juga ingin melanjutkan tren positif mereka di dalam negeri, setelah meraih empat kemenangan beruntun sebelumnya. Namun, performa mereka sempat menurun di dua laga terakhir di semua kompetisi.
Setelah bermain imbang 1-1 melawan Borussia Dortmund, di mana gol dicetak oleh Jamal Musiala, Bayern harus mengakui keunggulan Bayer Leverkusen dengan skor 0-1 di ajang DFB-Pokal.
Di sisi lain, Heidenheim yang saat ini berada di peringkat ke-16 klasemen sementara Liga Jerman tengah menghadapi periode sulit. Tim ini gagal meraih kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir di liga dengan catatan enam kekalahan dan satu hasil imbang.
Heidenheim juga mencatat hasil buruk di empat pertandingan terakhir mereka. Mereka kalah 1-3 dari Wolfsburg, tumbang 2-5 di tangan Bayer Leverkusen, dikalahkan Chelsea 0-2 dalam ajang Conference League dan dibantai Eintracht Frankfurt 0-4.
Dengan performa Heidenheim yang kurang meyakinkan, laga ini menjadi peluang emas bagi Bayern Munchen untuk meraih kemenangan meyakinkan. Apalagi, Bayern belum terkalahkan di Liga Jerman musim ini.
Head to Head
- 06/04/24 Heidenheim 3-2 Bayern Munchen (Liga Jerman)
- 11/11/23 Bayern Munchen 4-2 Heidenheim (Liga Jerman)
- 03/04/19 Bayern Munchen 5-4 Heidenheim (DFB-Pokal).
Lima Pertandingan terakhir Bayern Munchen
- 09/11/24 St Pauli 0-1 Bayern Munchen (Liga Jerman)
- 23/11/24 Bayern Munchen 3-0 Augsburg (Liga Jerman)
- 27/11/24 Bayern Munchen 1-0 PSG (Liga Champions)
- 01/12/24 Borussia Dortmund 1-1 Bayern Munchen (Liga Jerman)
- 04/12/24 Bayern Munchen 0-1 Bayer Leverkusen (DFB-Pokal).
Lima Pertandingan Terakhir Heidenheim
- 08/11/24 Hearts 0-2 Heidenheim (Conference League)
- 11/11/24 Heidenheim 1-3 Wolfsburg (Liga Jerman)
- 23/11/24 Bayer Leverkusen 5-2 Heidenheim (Liga Jerman)
- 29/11/24 Heidenheim 0-2 Chelsea (Conference League)
- 01/12/24 Heidenheim 0-4 Eintracht Frankfurt (Liga Jerman).