Napoli Jajaki Kemungkinan Pinjam Federico Chiesa dari Liverpool
Senin, 30 Desember 2024, 01:16 WIB

Federico Chiesa, pemain Liverpool-instagram/@fedexchiesa-
DailySports.ID - Napoli dikabarkan ingin menyelamatkan karier Federico Chiesa yang kurang mendapatkan menit bermain di Liverpool.
Meski Liverpool tampil mengesankan di ajang Liga Inggris dan Liga Champions, namun Federico Chiesa kurang mendapatkan menit bermain reguler.
Di Liverpool, Chiesa kesulitan mendapatkan menit bermain. Ia hanya tampil empat pertandingan dengan total 123 menit di musim ini.
Calciomercato melaporkan jika agen Chiesa, Fali Ramadani ingin mengadakan pertemuan dengan manajemen Liverpool.
Pertemuan itu akan membahas masa depan sang pemain. Ternyata, pihak Liverpool ingin meminjamkan sang pemain.
Tujuannya adalah Liverpool ingin memulihkan performa dan rasa percaya diri penyerang berusia 27 tahun tersebut.
Ketertarikan Napoli pada Chiesa merupakan hal wajar. Pasalnya manajer Antonio Conte sangat mengidolakan sang penyerang.
Selain itu, Conte juga ingin mengembalikan kualitas Chiesa yang sebelumnya bersinar saat membela Juventus dan Fiorentina.
Kabarnya, Napoli sudah berkomunikasi dengan sang pemain. Chiesa pun diberitakan terbuka untuk pindah ke kota Naples.
Masalahnya adalah gaji besar yang jadi tuntutan Chiesa. Saat ini penyerang Liverpool tersebut memperoleh bayaran 7,5 juta euro (sekitar Rp126 miliar) per musim.
Selain itu, Napoli dikabarkan berharap bisa mendatangkan bek sekaligus kapten Juventus, Danilo di bursa transfer musim dingin mendatang.
Kabar ini muncul karena kondisi lini belakang Napoli yang rapuh dikarenakan cederanya Alessandro Buongiorno.
Meski secara strategi permainan tidak berubah, namun direkrut olahraga Giovanni Manna didesak untuk segera menemukan solusi.
Il Partenopei mengawasi kondisi Danilo di Juventus. Pasalnya kontrak sang pemain akan berakhir pada Juni 2025 mendatang.
Hingga saat ini, pihak Juventus dan Danilo belum ada komunikasi soal perpanjangan kontrak. Hal ini tentu akan dimanfaatkan oleh Napoli.