1 Hasil Inter Milan vs Torino di Liga Italia - Ketat, Nerazzurri Menang Tipis 3-2

Hasil Inter Milan vs Torino di Liga Italia - Ketat, Nerazzurri Menang Tipis 3-2

Hasil Inter Milan vs Torino di Liga Italia - Ketat, Nerazzurri Menang Tipis 3-2

Marcus Thuram jadi pahlawan kemenangan Inter Milan setelah mencetak hattrick dengan skor akhir 3-2 atas Torino di Liga Italia-x/@Inter-

DailySports.ID - Inter Milan berhasil meraih poin penuh setelah mengalahkan Torino di pekan ke-7 Liga Italia 2024-2025, Minggu (6/10/2024) dini hari WIB.

Bermain di Giuseppe Meazza, Inter Milan sukses memenangkan laga atas tim tamu Torino dengan skor tipis 3-2.

Pada pertandingan tersebut, ketiga gol Inter Milan dicetak oleh Marcus Thuram.

Babak Pertama

Lima menit pertandingan di babak pertama, Inter Milan yang menekan Torino masih belum mampu menembus pertahanan lawan.

Begitu juga dengan Torino yang masih buntu saat melakukan serangan. Beberapa kali upayanya dengan mudah digagalkan barisan lini belakang Inter Milan.

Menit 20, petaka datang kepada Torino setelah Guillermo Maripan mendapatkan kartu merah karena pelanggaran berbahaya yang dilakukannya kepada Marcus Thuram.

Unggul jumlah pemain, Inter langsung tancap gas menekan Torino, umpan silang Federico Dimarco gagal dimaksimalkan oleh Davide Frattesi.

Menit 25, Inter Milan berhasil unggul 1-0 setelah Marcus Thuram mencetak gol meneruskan umpan dari Alessandro Bastoni.

Tak berhenti, Inter Milan terus menekan Torino, tercatat dua peluang tercipta meski belum membuahkan hasil.

Berselang 10 menit, Marcus Thuram kembali mencetak gol dan membuat Inter unggul 2-0 atas Torino setelah meneruskan umpan silang Federico Acerbi.

Semenit kemudian, Torino memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1 setelah Duvan Zapata menjebol gawang Yann Sommer.

Menit 40, Inter mendapatkan peluang emas, Federico Dimarco yang bebas di dalam kotak penalti melepaskan tendangan keras yang masih bisa diselamatkan oleh kiper Vanja Milinkovic-Savic.

Babak pertama usai, Inter Milan untuk sementara unggul 2-1 atas tamunya Torino.

Babak Kedua

Paruh kedua berjalan lima menit, Inter mampu menghasilkan dua peluang emas, salah satunya adalah sepakan keras Lautaro Martinez yang hanya menghasilkan tendangan penjuru.

Bahkan dalam waktu kurang dari 10 menit, Inter mendapatkan 3 kali tendangan pojok. Namun, belum menghasilkan gol.

Lautaro Martinez mendapat peluang emas, berdiri bebas di dalam kotak penalti, umpan silang Benjamin Pavard gagal diselesaikan menjadi sebuah gol.

Akhirnya di menit ke-60, kemelut di depan gawang Torino berhasil diselesaikan Marcus Thuram menjadi gol. Skor berubah jadi 3-1 untuk Inter Milan.

Torino mendapatkan hadiah penalti setelah Adam Masina dilanggar Hakan Calhanoglu di kotak terlarang.

Nikola Vlasic mengambil tendangan dan berhasil menjebol gawang Yann Sommer. Kedudukan pun berubah menjadi 3-2.

Hingga pertandingan berakhir, Inter Milan berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-2 atas Torino.

Berita Terkait