Harga Tiket Persiraja Banda Aceh vs Bekasi City di Liga 2 2024/25
Rabu, 20 November 2024, 00:57 WIB

Selebrasi gol Persiraja Banda Aceh di Liga 2.-Persiraja Banda Aceh-
DailySports.ID - Pertandingan seru antara Persiraja Banda Aceh dan Bekasi City di Liga 2 2024-2025 siap menyedot perhatian para penggemar sepak bola di Indonesia.
Sebagai bagian dari persaingan ketat di Liga 2, laga ini menjadi salah satu yang dinantikan oleh fans kedua tim.
Pertandingan Persiraja vs FC Bekasi City ini dijadwalkan berlangsung di Stadion H Dimurthala, Banda Aceh, Rabu (20/11/2024), kick-off pukul 20.30 WIB.
Laga ini akan menjadi perhatian, pasalnya baik Persiraja maupun Bekasi City sama-sama memiliki peluang untuk lolos dari babak grup.
Tergabung di Grup 1 Liga 2 2024/2025, FC Bekasi City memimpin klasemen sementara dengan raihan 19 poin.
Sementara itu, Persiraja Banda Aceh yang berstatus sebagai tuan rumah berada di peringkat kedua dengan torehan 17 poin.
Kedua tim tentu ingin memperbesar peluang melaju ke fase selanjutnya. Sehingga, memenangi pertandingan kali ini tentu menjadi targetnya.
Jelang pertandingan, baik Persiraja maupun FC Bekasi City memiliki bekal bagus dalam laga terakhir.
Bekasi City sukses meraih kemenangan dramatis ketika mengalahkan PSPS Pekanbaru dengan skor 4-3. Di laga itu, mereka sempat tertinggal 3-1 sebelum akhirnya mengamankan poin penuh.
Sementara itu untuk tim tuan rumah, Laskar Rencong berhasil meraup poin penuh ketika menghajar Persikabo 1973 dengan skor 3-1 di pertandingan terakhir mereka. Kemenangan tersebut jadi modal bagus untuk menjamu Bekasi City.
Harga Tiket Persiraja Banda Aceh vs Bekasi City
Bagi para penggemar yang ingin menyaksikan pertandingan Persiraja Banda Aceh vs Bekasi City, bisa membeli tiket secara online, dengan beberapa kategori yang bisa kamu pilih.
Berikut adalah rincian harga tiket untuk menonton laga ini:
- Tiket Tribun Utama: Rp50.000
- Tiket Tribun Samping: Rp30.000
- Tiket Tribun Terakhir: Rp20.000
Cara Pembelian Tiket
Dilansir dari Instagram @persiraja_official, berikut langkah-langkah pembelian tiket Persiraja Banda Aceh vs Bekasi City.
1. Buka website persiraja.id atau klik link di bio Instagram Persiraja
2. Klik "beli tiket" pada pertandingan Persiraja vs Bekasi City
3. Pilih kategori tiket yang kamu inginkan
4. Pilih jumlah tiket, lalu pilih bayar
5. Isi data diri dengan benar
6. Pilih metode pembayaran, lalu klik beli sekarang, dan selesaikan pembayaranmu
7. Simpan barcode yang tertera setelah pembayaran berhasil
8. Kamu dapat menukarkan tiket secra langsung di venue pertandingan, dengan jadwal sebagai berikut:
- Rabu (19/11/2024): Pukul 10.00 - 18.00 WIB
- Kamis (20/11/2024): Pukul 10.00 - 21.00 WIB
Itu dia informasi tentang harga tiket Persiraja Banda Aceh vs Bekasi City, serta cara pembeliannya yang baru saja kamu simak. Semoga bermanfaat!