Kylian Mbappe Merapat ke Real Madrid, Intip Sepak Terjangnya Sejak Merintis Karier di Monaco

Sepak terjang Kylian Mbappe sebelum berlabuh di Real Madrid-Dok. PSG-Dok. PSG
DailySports.ID - Nama Kylian Mbappe tentu sudah tidak asing lagi bagi para penggemar sepak bola.
Masih berusia 25 tahun, karier Mbappe di dunia si kulit bundar terbilang moncer.
Dirinya bahkan baru saja menandatangani kontrak dengan klub raksasa Spanyol, Real Madrid.
"Kylian Mbappe ke Real Madrid, Here We Go! Setiap dokumen telah ditandatangani, disegel dan dilengkapi," tulis pakar bursa transfer Eropa, Fabrizio Romano melalui akun Twitter resminya.
Disebut, Real Madrid akan mengumumkan kedatangan Kylian Mbappe pada minggu depan, setelah perayaan gelar juara Liga Champions.
Berlabuh ke Santiago Bernabeu, berikut sepak terjang Kylian Mbappe.
Sepak Terjang Kylian Mbappe
Mbappe merupakan bintang muda asal Prancis yang namanya melambung karena banyak mencatatkan prestasi di dunia sepak bola.
Memiliki nama panjang Kylian Mbappe Lottin, ia lahir di kota Bondy, Prancis pada tanggal 20 Desember 1998.
Gaya bermain yang agresif membuat dirinya digemari warga Prancis.
Kylian Mbappe pertama kali bergabung dengan Lembaga Sepak Bola Nasional Prancis di Clairefontaine sebelum pindah ke akademi Monaco.
Pada usia 17, nama dari Kylian Mbappe mendadak melambung di kancah sepak bola Eropa.
Ia telah mencuri perhatian dengan teknik dan skill nya di lapangan yang mampu mengantarkan gelar juara Ligue 1 untuk AS Monaco.
Ditambah lagi dengan performanya yang dapat mengantarkan AS Monaco melaju ke semifinal UCL tahun 2017.
Melihat hal itu, PSG langsung merekrutnya dengan status pinjaman dan opsi pembelian permanen di akhir musim.
Dengan PSG di musim pertama, ia tampil sebanyak 44 pertandingan di semua kompetisi dengan torehan 21 gol dan 13 assist.
Bersinar di Timnas Prancis
Bahkan disaat usianya yang masih menginjak 19 tahun Mbappe berhasil meraih banyak penghargaan bergengsi dan membawa Les Bleus menjuarai ajang paling bergengsi sepak bola, yaitu Piala Dunia 2018.
Selain itu, ia dan timnas Prancis berhasil mengalahkan Argentina yang diperkuat oleh salah satu pemain terbaik dunia, Lionel Messi.
Selama membela PSG dan Timnas Prancis Mbappe terus melakukan kontribusi yang sangat besar.
Setelah Piala Dunia, ia telah menjalankan 213 pertandingan untuk PSG dan Timnas dengan total 128 gol dan 52 assist.
Trofi Coupe de France 2023/2024 menjadi persembahan terakhir Kylian Mbappe untuk (PSG) setelah mengalahkan Lyon 2-1 di final yang digelar di Stadion Pierre-Mauroy pada Minggu (2/6) dini hari WIB, sebelum akhirnya menandatangani kontrak bersama Real Madrid.