Gemas! Anak Rachel Vennya Malu-malu Minta Tanda Tangan Pratama Arhan Saat Nonton Timnas Indonesia
Senin, 07 Oktober 2024, 22:00 WIB

Pratama Arhan dan Xabiru--instagram: rachelvennya
DailySports.ID – Cuplikan video lawas anak pertama Rachel Vennya, Xabiru Oshe Al Hakim saat meminta tanda tangan pemain sepak bola Timnas Indonesia, Pratama Arhan, sungguh menggemaskan.
Video lama ini yang sudah beredar di media sosial, khususnya di platform TikTok, memperlihatkan momen Xabiru bertemu dengan Pratama Arhan.
Pemain yang memperkuat klub Suwon FC tersebut kemudian memberikan tanda tangannya ditulis di jersey Timnas Indonesia yang sedang dikenakan oleh Xabiru.
Momen tersebut terjadi jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Irak di laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pada (6/6/2024) lalu saat skuad garuda takluk dengan skor 0-2.
Selain mendapat tanda tangan Pratama Arhan, Xabiru juga diberi izin oleh Rachel Vennya menyaksikkan pertandingan Timnas Indonesia saat itu.
Usut punya usut, momen itu merupakan kali pertamanya Xabiru menyaksikan secara langsung pertandingan Timnas Indonesia melawan Irak. “Pertandingan sepak bola pertamanya,” tulis Rachel Vennya.
Lebih lanjut, berbicara soal Pratama Arhan, sebelum membela Timnas Indonesia dalam laga melawan Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pemain berusia 22 tahun tersebut akhirnya kembali mendapatkan kesempatan tampil bersama klubnya, Suwon FC.
Sebagaimana diketahui, setelah sekian lama tidak bermain di klub asal Korea Selatan itu, Pratama Arhan akhirnya mendapat menit bermain saat melawan Pohang Steelers dalam ajang K-League 1 2024/25.
Duel yang berlangsung di Stadion Steelyard pada Minggu, (6/10/2024) kemarin, berakhir dengan skor imbang 1-1. Kedua tim tersebut harus puas berbagi poin.
Pohang Steelers selaku tuan rumah unggul lebih dulu berkat aksi An Jae-jun menit ke-44. Di waktu tambahan babak kedua, Suwon FC berhasil menyamakan kedudukan melalui Ji Dong-won.
Adapun dengan Pratama Arhan, ia dipercaya oleh sang pelatih, Kim Eun-joong tampil di menit ke-90. Saat itu bek sayap Timnas Indonesia masuk ke lapangan untuk menggantikan Lee Jae-woon.
Setelah bermain untuk klubnya, selanjutnya Pratama Arhan akan membela Timnas Indonesia melawan Bahrain dan China di ajang Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Bahrain dijadwalkan bakal dihelat di Bahrain National Stadium, Riffa, pada Jumat, (10/10/2024).
Setelah itu, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan China yang berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium, Shandong, Selasa, (15/10/2024).