NBA: Cleveland Cavaliers Menang 136-106 Lawan Toronto Raptors
Kamis, 24 Oktober 2024, 13:53 WIB

Slam Dunk Pemain Cleveland Cavaliers Evan Mobley Lawan Toronto Raptors-X @cavs-
DailySports.ID - Cleveland Cavaliers berhasil mengalahkan Toronto Raptors dengan skor yang meyakinkan 136-106. Pertandingan pembuka musim NBA 2024-2025 tersebut diselenggarakan pada Kamis (24/10) di Scotiabank Arena, Toronto.
Evan Mobley berhasil mencatatkan skor paling tinggi dengan raihan 25 poin. Ia sukses memasukkan total 9 tembakan dari 14 kali percobaan. Sedangkan, Donovan Mitchell sukses menyumbang total 21 poin.
Lalu, Caris LeVert berhasil mencatatkan raihan 19 poin. Ia berhasil memasukkan total 8 tembakan dari 9 kali upaya yang dilakukan. Sementara itu, Jarrett Allen sukses menyumbang tambahan 14 poin.
Pada pertandingan kemarin, Cleveland Cavaliers berhasil meraih keunggulan paling tinggi 33 poin. Berdasarkan laporan laman resmi NBA, kemenangan Cleveland Cavaliers pertama dalam 5 laga pembuka musim kontra Raptors Toronto.
Scottie Barnes melalui debut musim yang tidak bisa dibilang memuaskan untuk Toronto Raptors. Ia hanya bisa mencatatkan hasil 9 poin. Raihan tersebut didapatkan dari total 14 kali percobaan tembakan.
Kemudian, Chris Boucher berhasil mencatatkan total 18 poin. Sedangkan, Gradey Dick menambah 16 poin. Lalu, beberapa menit sebelum keluar karena cedera, Guard Immanuel Quickley berhasil meraih total 13 poin.
Cleveland Cavaliers berhasil menuntaskan paruh pertama dengan total poin 69-49 usai cetak laju poin 20-4 di 5 menit terakhir.
Toronto Raptors berhasil menciptakan 6 turnover pada periode itu, yang sukses dimaksimalkan oleh Cleveland Cavaliers dengan membuat 5 dunk. Tiga di antaranya berasal dari Jarrett Allen.
Laga ini pun jadi pembuka musim ke-30 untuk Toronto Raptors di NBA, sekaligus penyambutan mereka atas mantan bintang, di antaranya Damon Stoudamire, T.J. Ford, serta Jerome Williams.
Akan tetapi, kualitas permainan mereka saat itu tak sesuai dengan ekspektasi. Toronto Raptors menciptakan total 19 turnover yang sukses dikonversi menjadi 30 poin untuk Cleveland Cavaliers.
Setelah pertandingan ini, Cleveland Cavaliers akan berhadapan dengan Detroit Pistons. Pertandingan tersebut bakal diselenggarakan pada akhir pekan ini.
Di sisi lain, Toronto Raptors bakal melawan Philadelphia 76ers dalam pertandingan berikutnya. Laga ini akan digelar pada Sabtu (26/10) WIB.