Susunan Pemain Almeria vs Sevilla di Copa del Rey 2024/25
Sabtu, 04 Januari 2025, 15:11 WIB

Momen perpisahan Jesus Navas dari Sevilla ketika pertandingan melawan Real Madrid lalu-instagram/@jnavas16-
DailySports.ID - Simak prediksi susunan pemain pertandingan Almeria menjamu Sevilla dalam babak 32 besar Copa del Rey (Piala Spanyol) di UD Almeria Stadium, Sabtu (4/1/25) dan kick off pukul 23.30 WIB.
Musim ini, lini depan Almeria menjadi ancaman nyata bagi lawan-lawannya. Luis Suarez, striker mereka berada dalam performa terbaiknya dengan koleksi 16 gol dari 21 penampilan.
Penampilannya kian bersinar dengan dukungan dari Leo Baptistao yang telah sukses mencatatkan 7 gol dalam 19 pertandingan.
Pada putaran sebelumnya, duet Rachad Fettal dan Marko Milovanovic dipercaya sebagai ujung tombak. Namun, jeda musim dingin memberi peluang besar bagi Suarez dan Baptistao untuk kembali memimpin serangan.
Selain itu, Nico Melamed juga diprediksi akan menjadi pemain kunci di lini tengah. Gelandang berusia 23 tahun ini tak hanya pandai mengontrol permainan, tetapi juga produktif dengan torehan 4 gol dan 3 assist dalam 22 laga musim ini.
Keberadaannya di lini tengah akan memberikan keseimbangan bagi Almeria, baik dalam menyerang maupun bertahan.
Untuk kabar tim tamu, meski datang dengan skuat pincang, Sevilla membawa ambisi untuk melaju ke babak 16 besar.
Beberapa pemain inti seperti Adria Pedrosa, Chidera Ejuke, Rafa Mir, dan Tanguy Nianzou harus absen karena cedera. Di sisi lain, Djibril Sow juga masih diragukan tampil akibat masalah otot.
Namun, pelatih kepala Garcia Pimienta telah mempersiapkan strategi matang dengan merombak susunan pemain.
Nama-nama seperti Gonzalo Montiel, Suso, Kelechi Iheanacho, Marcao, dan Saul Niguez diprediksi akan tampil sejak menit awal. Rotasi ini diprediksi mampu menjaga keseimbangan tim di tengah padatnya jadwal kompetisi.
Salah satu pemain yang layak mendapat sorotan adalah Juanlu Sanchez yang kemungkinan besar akan mengisi lini depan.
Namun, Sevilla harus menerima kenyataan bahwa legenda mereka, Jesus Navas (39 tahun), tidak lagi berada di tim setelah resmi pensiun usai laga terakhir melawan Real Madrid.
Prediksi Susunan Pemain
Almeria (4-4-2): Maximiano (GK); Pozo, Kaiky, Radovanovic, Centelles; Melamed, Quintanilla, Melero, Perovic; Suarez, Baptistao.
Sevilla (4-3-3): Fernandez (GK); Montiel, Gudelj, Marcao, Salas; Lokonga, Agoume, Saul; Juanlu, Iheanacho, Suso.