Head to Head Al Nassr vs Al Sadd di Liga Champions Asia 2024/25: Ronaldo cs Lebih Unggul
Senin, 02 Desember 2024, 11:45 WIB

Head to Head Al Nassr vs Al Sadd di Liga Champions Asia 2024-25-fanews-
DailySports.ID - Simak ulasan mengenai head to head Al Nassr vs Al Sadd di Liga Champions Asia 2024/25 berikut ini. Siapakah yang lebih unggul?
Pertandingan Al Nassr vs Al Sadd akan digelar pada Selasa (3/12/2024) pukul 01.00 WIB di Stadion Al-Awwal. Al Nassr dan Al Sadd sudah sering bertemu sebelumnya. Dari 5 duel sebelumnya, Al Nassr lebih unggul dibanding Al Sadd.
Klub asal Arab Saudi itu pernah dua kali mengalahkan Al Sadd. Sedangkan Al Sadd, hanya sekali menaklukkan Al Nassr. Sementara dua pertandingan sisanya berakhir dengan skor imbang.
Pertemuan terakhir Al Nassr melawan Al Sadd terjadi pada 3 tahun lalu. Tepatnya pada 30 April 2021. Saat itu, Al Nassr sukses meraih 3 poin di kandang Al Sadd.
Al Nassr sudah mendominasi sejak laga dimulai. Di menit ke-33, Al Nassr membuka skor lewat gol cantik dari Hamed-Allah.
Al Sadd kemudian bermain lebih defensif. Namun berujung kebobolan di 15 menit akhir babak kedua. Tim tuan rumah memiliki peluang menyamakan kedudukan.
Mereka sempat mendapat hadiah penalti di menit ke-83 dan berbuah gol. Sayangnya Al Sadd kehabisan waktu. Al Sadd pun harus mengakui keunggulan Al Nassr.
Mundur sedikit ke 18 April 2021, Al Nassr juga mengukuhkan kemenangannya atas Al Sadd. Bermain di laga kandang, Al Nassr tampil jauh lebih percaya diri.
Hamed-Allah menjadi sosok pembuka skor lewat eksekusi penaltinya di menit ke-37. Namun Santi Cazorla berhasil menyamakan kedudukan untuk Al Sadd.
Rupanya Al Nassr tak puas jika harus berbagi satu poin dengan Al Sadd. Klub asal Arab Saudi itu berhasil menyarangkan dua gol di penghujung babak kedua. Al Sadd pun keok di tangan tuan rumah.
Head to Head Al Nassr vs Al Sadd
30/04/21 Al Sadd 1 - 2 Al Nassr (Liga Champions Asia)
18/04/21 Al Nassr 3 - 1 Al Sadd (Liga Champions Asia)
21/09/20 Al Sadd 1 - 1 Al Nassr (Liga Champions Asia)
11/02/20 Al Nassr 2 - 2 Al Sadd (Liga Champions Asia)
16/09/19 Al Sadd 3 - 1 Al Nassr (Liga Champions Asia)
5 Pertandingan Al Nassr Sebelumnya
06/11/24 Al Nassr 5 - 1 Al Ain (Liga Champions Asia)
09/11/24 Al Riyadh 0 - 1 Al Nassr (Liga Arab Saudi)
23/11/24 Al Nassr 1 - 2 Al-Qadsiah (Liga Arab Saudi)
25/11/24 Al Gharafa 1 - 3 Al Nassr (Liga Champions Asia)
29/11/24 Al Nassr 2 - 0 Damac (Liga Arab Saudi)
5 Pertandingan Al Sadd Sebelumnya
27/10/24 Al Wakrah 0 - 3 Al Sadd (Liga Qatar)
31/10/24 Al Sadd 2 - 1 Al Rayyan (Liga Qatar)
04/11/24 Al Wasl 1 - 1 Al Sadd (Liga Champions Asia)
22/11/24 Al Khor 2 - 5 Al Sadd (Liga Qatar)
26/11/24 Al Sadd 1 - 1 Al Hilal (Liga Champions Asia)