Reputasi Kylian Mbappe Sebagai Sosok Bintang Real Madrid Tercemar dengan Dugaan Kasus Pemerkosaan
Rabu, 16 Oktober 2024, 16:00 WIB

Kylian Mbappe terjerat tuduhan pemerkosaan di Swedia -x/@totalfootball-
DailySports.ID - Kylian Mbappe sosok bintang baru Real Madrid kini tersandung tuduhan serius atas kasus pemerkosaan saat mengunjungi Stockholm, Swedia. Kasus ini mengejutkan publik, terutama saat ini ia sedang absen membela timnas Prancis.
Media Swedia, Expressen, menjadi yang pertama melaporkan bahwa seorang wanita mengklaim telah menjadi korban pemerkosaan dan segera melaporkannya kepada pihak berwenang setelah mencari bantuan melalui media.
Beberapa media lokal lainnya, seperti Aftonbladet, turut memberitakan bahwa laporan resmi sudah dilayangkan ke kepolisian. Expressen bahkan secara terbuka menyebut Kylian Mbappe sebagai terduga pelaku.
Laporan tersebut menyatakan bahwa kejadian diduga berlangsung pada Kamis, 10 Oktober, usai Mbappe mengunjungi sebuah kelab malam di Stockholm dan menginap di sebuah hotel.
Jaksa penuntut Swedia juga mengonfirmasi bahwa pada Selasa, 15 Oktober, sebuah laporan kriminal telah diserahkan kepada polisi menyusul sorotan media terkait tuduhan pemerkosaan ini.
Kendati demikian, Kylian Mbappe dengan tegas membantah semua tuduhan tersebut melalui akun media sosialnya di platform X.
Pemain berusia 25 tahun ini mengklaim bahwa berita tersebut tidak benar sekaligus menuduh bahwa tuduhan ini merupakan bagian dari serangkaian upaya untuk menjatuhkan reputasinya.
Ia juga menghubungkan tuduhan tersebut dengan perselisihan hukumnya yang sedang berlangsung dengan mantan klubnya, Paris Saint-Germain terkait pembayaran gaji dan bonus yang belum diterima senilai £46 juta atau sekitar Rp 934 miliar.
Perwakilan resmi Mbappe juga mengecam keras laporan yang muncul di media Swedia dengan menyebutnya sebagai berita hoaks yang tak bertanggung jawab.
"Rumor fitnah yang disebarkan oleh media Swedia, Aftonbladet dan Expressen adalah tuduhan yang sepenuhnya salah dan tidak dapat diterima," dalam pernyataan yang disampaikan kepada CNN.
"Kylian Mbappe tidak akan menoleransi upaya untuk merusak integritas, reputasi, dan kehormatannya melalui tuduhan yang tidak berdasar. Semua langkah hukum akan diambil untuk menegakkan kebenaran dan menindak tegas siapa pun atau media yang terlibat dalam pencemaran nama baik dan pelecehan moral yang dialamatkan kepadanya," sambungnya.
Pengacara Mbappe, Marie-Alix Canu-Bernard juga ikut tampil di televisi Prancis pada acara TF1 untuk membela kliennya dan mengutuk keras tuduhan yang dilayangkan.
"Dia sangat kaget dengan pemberitaan ini, dan sama sekali tidak mengerti mengapa atau bagaimana tuduhan ini bisa muncul. Namun, dia tetap tegar dan tidak terganggu dalam menjalani rutinitasnya sebagai atlet," ujarnya.