Wow! Real Madrid Incar Diogo Dalot dari Manchester United?
Selasa, 03 Desember 2024, 02:41 WIB

Diogo Dalot Saat Berseragam Manchester United--manutd
DailySports.ID - Real Madrid secara mengejutkan dikabarkan siap merekrut Diogo Dalot dari Manchester United untuk memperkuat posisi bek kanan.
Kabar tersebut mencuat karena Real Madrid ingin Diogo Dalot sebagai opsi alternatif jika gagal mendapatkan Trent Alexander-Arnold.
Rencana transfer ini dilakukan karena Real Madrid ingin memberikan persaingan sekaligus penerus Dani Carvajal di posisi bek kanan.
Dengan demikian, Los Blancos berusaha mendatangkan Trent Alexander-Arnold sebagai target utama, atau Diogo Dalot.
Upaya Real Madrid untuk mendatangkan Alexander-Arnold tentu bukanlah perkara mudah. Liverpool sendiri masih berusaha untuk memberikan kontrak baru kepada sang pemain.
Sehingga, pelatih Carlo Ancelotti membutuhkan opsi lain jika gagal mendatangkan bek kanan asal Inggris tersebut.
Terbaru, muncul nama bek Manchester United, Diogo Dalot sebagai opsi Real Madrid andai gagal datangkan Alexander-Arnold.
Berdasarkan rumor yang beredar, pihak Real Madrid sudah menanyakan soal bek sayap Portugal tersebut, dan MU pun memberikan harga 50 juta euro (sekitar Rp 836 miliar).
Kritik yang membanjiri Dalot nyatanya tak membuatnya terpuruk. Ia malah menunjukkan kualitasnya sebagai bek sayap yang solid.
Dalot tampil cemerlang saat MU melawan Ipswich Town dalam lanjutan Liga Inggris, meskipun keberadaan Mazraoui menjadi tantangan tersendiri.
Ruben Amorim selaku pelatih baru MU nampaknya mengakui kualitas Dalot, bahkan kombinasi dengan Mazraoui bakal jadi kunci pertahanan kokoh.
Penampilan efektif dan semangat juang inilah yang membuat Real Madrid kepincut dengan Diogo Dalot dan berencana untuk merekrutnya.
Selain itu, Real Madrid juga mengincar beberapa gelandang kreatif untuk menggantikan peran Toni Kroos yang memutuskan gantung sepatu.
Pensiunnya Toni Kroos disebut-sebut membuat performa lini tengah Real Madrid kurang maksimal.
Meski sebelumnya sudah diisi oleh talenta muda seperti Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga, dan Federico Valverde, nyatanya Real Madrid kehilangan kreativitasnya.
Kondisi tersebut memaksa Real Madrid mencari gelandang kreatif untuk mengisi peran yang ditinggalkan oleh Toni Kroos.
Beberapa nama gelandang top Liga Inggris juga jadi incaran Real Madrid, seperti Rodri, Enzo Fernandez, dan Curtis Jones.