Leonardo Bonucci Punya Harapan untuk Thiago Motta dan Nasihat Bijak untuk Federico Chiesa
Senin, 22 Juli 2024, 20:33 WIB

Bonucci Punya Harapan untuk Thiago Motta dan Nasihat Bijak bagi Chiesa-sportsillustrated-
DailySports.ID - Leonardo Bonucci yang kini sudah menjalani masa pensiunnya sebagai mantan bek Juventus paling diingat, memberikan pandangannya mengenai pelatih anyar Si Nyonya Tua, Thiago Motta.
Dirinya menyoroti kemajuan signifikan yang telah dicapai klub yang bermakas di Turin tersebut selama bursa transfer musim panas kali ini.
Kedatangan pemain seperti Michele Di Gregorio, Douglas Luiz, Khepren Thuram dan Jual Cabal menurutnya akan memperkuat skuat dan dapat meningkatkan performa tim di musim baru mendatang.
Mantan bek legendaris Juventus itu juga memiliki harapan besar terhadap Thiago Motta yang kini dipercaya untuk memimpin skuat.
Setelah sukses bersama Bologna pada musim lalu, Bonucci yakin bahwa Motta dapat membawa gaya permainan yang atraktif dan kompetitif ke dalam tim Juventus.
Dia berharap Motta mampu memimpin tim dalam perjuangannya merebut Scudetto mulai dari awal hingga akhir musim.
"Thiago Motta memiliki skuat yang kuat seiring semakin meningkatnya pembelian pemain yang dilakukan, saya harap ia bisa berjuang dari awal musim untuk meraih Scudetto," ungkap Bonucci dalam wawancara ekslusif dengan SkySport Italia.
Dalam wawancaranya tersebut ia juga mengungkapkan betapa sulit dirinya untuk menjauh dari klub yang menaungnya selama lima musim.
"Menjauh dari Juventus bagi saya sangat sulit dan penuh emosional, itu hal yang mustahil. Berada disana seperti bagian dari keyakinan saya dan telah menjadi bagian dari hidup," tambahnya.
Tak hanya itu, Bonucci juga memberikan nasihat yang tertuju kepada Federico Chiesa yang tengah menghadapi masa depan yang tidak pasti di Turin.
Lantas ia menyarankan Chiesa untuk memprioritaskan kembali tujuannya dalam berkarir sebagai pesepakbola menjelang musim 2024-25.
Mengingat berbagai tantangan karakter yang sedang dialami sang pemain dalam beberapa waktu terakhir, Bonucci meyakinkan bahwa Chiesa perlu mengambil langkah besar untuk menjadi pemain top.
"Saya pikir dia perlu memahami apa yang dia inginkan, dalam beberapa waktu terakhir dia terlihat mengalami kesulitan mencapai performa terbaiknya dan seperti kehilangan karakter," ujar Bonucci.
"Saat ini dia perlu mengambil langkah lain untuk bisa menjadi pemain top, saya berharap dia akan tetap berada di Juventus," tutup Bonucci.