Cesc Fabregas Pastikan Como akan Bersaing di Liga Italia, Yakin?
Sabtu, 20 Juli 2024, 14:30 WIB

Cesc Fabregas Resmi Jadi Pelatih Como, Bawa Ambisi Besar untuk Klub--comofootball
DailySports.ID - Pelatih baru Como 1907, Cesc Fabregas optimis jika timnya akan bersaing di Liga Italia musim depan.
Como 1907 pada akhirnya promosi ke Serie A Liga Italia setelah penantian selama 21 tahun.
Adapun Como 1907 promosi ke Serie A Liga Italia 2024/2-25 usai finis di peringkat kedua Serie B musim lalu.
Klub milik pengusaha asal Indonesia ini terdegradasi dari Serie A ke Serie B pada musim 2002/2003.
Selain itu, Como juga sempat degradasi tiga kali beruntung. Mereka juga mengalami masalah keuangan dan dinyatakan bangkrut.
Como baru mulai bangkit sejenak dan naik ke Serie B. Namun, pada tahun 2016 dinyatakan kembali pailit.
Pada akhirnya, Como menemukan harapan baru usai dibeli pengusaha Indonesia, Hartono bersaudara pada 2019.
Mulai saat itu, perjalanan Como 1907 mulai membaik hingga jadi runner-up Serie B musim lalu dan memastikan diri promosi ke Serie A.
Begitu promosi, Como 1907 sadar jika persaingan di Serie A tentu akan jadi pengalaman yang berbeda. Pihak manajemen pun yakin butuh usaha ekstra keras.
Mereka pun mencoba memperkuat skuad mereka dengan mendatangkan beberapa pemain, seperti Andrea Belotti, Alberto Dossena, Alberto Moreno, dan Pepe Reina.
Cesc Fabregas sendiri mengungkapkan alasan timnya mendatangkan beberapa nama tersebut, terutama Alberto Moreno.
Fabregas menilai jika dirinya tertarik dengan Moreno karena memiliki pengalaman dan pemain yang berkualitas.
Alberto Moreno sendiri memiliki segudang pengalaman dengan bermain di klub top Inggris dan Spanyol, seperti Sevilla, Liverpool, dan Villareal.
Fabregas menilai jika Moreno merupakan bek yang cepat, lincah, dan memiliki bakat secara teknis.
Karakteristik yang dimiliki oleh Moreno dianggap Fabregas akan berguna untuk musim depan.
“Alberto adalah bek yang cepat, lincah, dan berbakat secara teknis dengan pengalaman internasional yang luar biasa, setelah bermain di kompetisi top Eropa. Karakteristiknya tentu akan berguna untuk menghadapi kejuaraan yang baru dan sulit dan kami dengan senang hati menyambutnya," kata Fabregas di laman resmi Como.
Sementara itu, Fabregas juga sepenuhnya percaya diri jika timnya bisa kompetitif di musim depan.
"Saya sangat senang bisa memulai musim ini sebagai pelatih kepala dan saya berterima kasih ke grup pemilik atas kepercayaannya untuk posisi ini," katanya.
Ia mengaku sangat berambisi dan percaya bahwa perjalanan sedang dimulai. Tentu saja akan jadi musim yang berat.
Ungkapan dari Cesc Fabregas yang pernah bermain untuk Arsenal, Chelsea, dan Barcelona untuk membawa Como 1907 bisa bersaing di Serie A Italia 2024-25 tentu dapat dipastikan bakalan tercipta.
Sebab, Cesc Fabregas pastinya bakal berjuang bagaimanapun juga agar secara realistis membuat debutnya sebagai pelatih bisa mempertahankan Como 1907 bertahan di Serie A Italia agar tidak terdegradasi.
Membuat Como 1907 bersaing untuk bertahan di Serie A Italia atau memperebutkan posisi 10 besar, rasanya sudah pasti akan dilakukan oleh Cesc Fabregas karena memang target tersebut masih realistis, namun untuk meraih Scudetto atau menembus zona Eropa, tentunya masih sangat suit untuk diwujudkan.