Jadwal Pertandingan AC Milan vs Lecce di Liga Italia
Kamis, 26 September 2024, 07:00 WIB

Paulo Fonseca Beber Resep AC Milan Kalahkan Inter-X-
DailySports.ID - AC Milan bertekad untuk melanjutkan tren positif mereka saat menghadapi Lecce di Liga Italia 2024/25.
Duel seru tersaji di pertandingan lanjutan Liga Italia pekan ke-6 antara AC Milan vs Lecce di Stadion San Siro, Sabtu (28/09/2024) dinihari WIB.
Bermain di depan pendukungnya sendiri, AC Milan bertekad untuk melanjutkan tren positif mereka. Dalam tiga pertandingan terakhir di liga, Rossoneri belum terkalahkan.
Pertama ditahan imbang 2-2 oleh Lazio, kemudian membantai Venezia 4-0, dan terbaru mereka sukses menang atas rival sekota, Inter Milan, dengan skor tipis 2-1.
Padahal di awal musim AC Milan sempat tampil buruk karena sulit meraih kemenangan dalam tiga pertandingan awal, dengan 2 kali meraih hasil imbang dan 1 kali menelan kekalahan.
Anak asuh Paulo Fonseca sempat tertahan di posisi papan bawah, tapi kini mulai naik ke peringkat ke-7 dengan 8 poin dari 5 pertandingan.
Meski mengalami perubahan peforma, nyatanya tidak membuat posisi Fonseca aman dari pemecatan termasuk sudah memberikan kemenangan saat melawan Inter Milan.
"Hasil ini hanya membuat sedikit perbedaan bagi saya, sebab saya tidak membaca atau mendengarkan hal-hal semacam itu ," kata pelatih asal Portugal itu.
"Memang kami akan lebih percaya diri pekan ini, tapi yang terpenting adalah terus melihat para pemain percaya dengan gagasan kami, seperti yang mereka lakukan sejauh ini," tandasnya.
Sedangkan calon lawannya, Lecce mengalami nasib mengecewakan. Mereka belum bisa menang dalam dua pertandingan liga terakhirnya.
Lecce hanya mampu meraup dua poin dari dua pertandingan. Alhasil, Lecce sekarang terjebak di peringkat ke-17 dengan 5 poin atau satu strip di atas zona merah.
Jika gagal lagi meraih kemenangan, maka posisinya bisa saja digeser oleh Venezia karena keduanya hanya terpaut 1 angka.
Prediksi Susunan Pemain
AC Milan (4-2-3-1)
Mike Maignan; Emerson, Matteo Gabbia, Fikayo Tomori, Théo Hernandez; Tijjani Reijnders, Youssouf Fofana; Christian Pulisic, Alvaro Morata, Rafael Leao; Tammy Abraham.
Lecce (4-2-3-1)
Christian Früchtl; Patrick Dorgu, Gaby Jean, Frédéric Guilbert, Andy Pelmard; Balthazar Pierret, Hamza Rafia; Lameck Banda, Filip MarchwiĆski, Rémi Oudin; Pierotti.