Hasil Eintracht Frankfurt vs Ferencvaros di Liga Europa - Tuan Rumah Menang Clean Sheet
Jumat, 24 Januari 2025, 05:10 WIB

Skuad Eintracht Frankfurt-Instagram/eintrachtfrankfurt-
DailySports.ID - Eintracht Frankfurt sukses meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Ferencvaros dalam lanjutan Liga Europa di Stadion Duetsche Bank Park, Jumat (24/1/2025) dini hari WIB.
Bermain di depan publiknya sendiri, Eintrach Frankfurt langsung tampil menekan sejak menit awal.
Mereka tampil dominan di sepanjang babak pertama dengan penguasaan bola sebesar 71 persen berbanding 29 persen miliki Ferencvaros.
Pada menit ke-5 Eintrach Frankfurt mendapat peluang. Namun sepakan Mario Gotze masih melebar dari sisi gawang lawan.
Di menit ke-24, Eintrach Frankfurt kembali mempunyai peluang berbahaya. Kerja sama apik Uzun dan Gotze dari lini tengah, merangsek ke pertahanan lawan namun bola diumpan ke Ekitike. Tetapi sepakannya masih melambung.
Ferencvaros sendiri bermain lebih bertahan karena tak bisa mengembangkan permainan lantaran dipertahanan mereka dikepung Eintrach Frankfurt. Hingga turun minum, skor 0-0 tak berubah.
Memasuki babak kedua, Frankfurt tampil lebih baik. Mereka membuka keunggulan melalui gol Can Uzun di menit ke-49. Skor berubah 1-0.
10 menit berselang giliran Hugo Ekitike yang mecetak gol di menit ke-59. Skor berubah jadi 2-0.
Di sisa waktu yang ada, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Skor 2-0 untuk keunggulan Frankfurt bertahan hingga usai.
Hasil ini membuat Eintracht Frankfurt meroket ke posisi 2 dengan mengemas 16 poin. Sedangkan Ferencvaros turun ke peringkat 22 dengan koleksi 9 poin di tabel klasemen sementara Liga Europa.