Top Skor Liga Champions Pekan 6 2024/25: Robert Lewandowski Nyaman di Puncak!
Kamis, 12 Desember 2024, 08:30 WIB

Top Skor Liga Champions Pekan 6 2024-25, Robert Lewandowski Nyaman di Puncak!-Instagram/_rl9-
DailySports.ID - Simak top skor Liga Champions 2024/25 pekan ke-6 berikut ini. Robert Lewandowski nyaman di puncak.
Hari ini, Kamis (12/12/2024) seluruh tim di Liga Champions telah merampungkan laga ke enam. Hasil dari pertandingan ini membuat perubahan pada papan klasemen dan juga top skor.
Meski puncak klsemen Liga Champions saat ini dipegang oleh Liverpool, namun dominasi puncak top skor justru dikuasai oleh para pemain Barcelona.
Barca yang sementara ini duduk di posisi runner up, nyatanya tak lepas dari peran Robert Lewandowski. Striker asal Polandia itu saat ini duduk di puncak top skor dengan torehan 7 golnya.
Sementara di tempat kedua, ada rekan Lewandowski, Raphinha yang mencetak 6 gol dan 2 assist. Raphinha sukses menambah pundi-pundi golnya di laga terakhir Barca.
Namun bukan hanya Raphinha yang saat ini sudah mencetak 6 gol dan 2 assist. Pemain Borussia Dortmund, Serhou Guirassy juga telah mencatatkan rekor serupa.
Di duel melawan Barcelona hari ini, Guirassy mencetak 2 gol sekaligus. Satu lewat tendangan penalti, dan satu lagi di babak kedua.
Sayangnya dua gol tersebut tak cukup untuk membuat Dortmund menang. Sebab Barca unggul dengan skor 3-2. Sementara itu, Harry Kane yang sempat bersinar di awal Liga Champions musim ini, justru masih stuck di angka 5 gol.
Kane bersaing dengan Vinicius Junior, Florian Wirtz, Viktor Gyokeres dan juga Erling Haaland yang juga mencetak 5 gol.
Persaingan para pemain di top skor Liga Champions 2024/25 masih berlanjut. Match ke-7 dijadwalkan digelar mulai tahun depan, tepatnya 22 Januari 2025.
Top Skor Liga Champions Pekan 6 2024/25 (Kamis, 12 Desember 2024)
Top Skor Liga Champions Pekan 6 2024-25 (Kamis, 12 Desember 2024)-BBC-