Carlo Ancelotti Berharap Keajaiban untuk Real Madrid Jelang Lawan Atalanta di Liga Champions
Selasa, 10 Desember 2024, 20:30 WIB

Carlo Ancelotti bersama Arda Guler -x/@totalfootball-
DailySports.ID - Menjelang pertandingan lawan Atalanta, pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan timnya kemungkinan besar tidak akan menembus delapan besar klasemen Liga Champions 2024/25 dengan format baru 36 tim.
Adapun hal tersebut membuat mereka harus menjalani babak playoff dua leg untuk mendapatkan tempat di babak 16 besar. Musim lalu, terpantau Real Madrid meraih gelar juara La Liga dan Liga Champions 2023/34.
Namun, upaya mereka mempertahankan gelar Eropa kali ini terlihat sulit. Los Blancos kalah dalam tiga dari empat pertandingan terakhir mereka di kompetisi tersebut.
Dengan hanya mengumpulkan enam poin dari lima laga, Real Madrid saat ini berada di posisi ke-24. Mereka terpaut empat poin dari delapan besar klasemen sementara Liga Champions 2024/25 dan harus mengamankan posisi untuk playoff.
Selanjutnya, mereka akan menghadapi Atalanta yang sedang dalam performa terbaiknya pada hari Rabu, (11/12/24) , jam 03.00 WIB.
Atalanta, pemuncak klasemen Serie A, menempati posisi kelima di Liga Champions dengan 11 poin. Mereka baru kebobolan satu gol sepanjang kompetisi.
Dengan tiga pertandingan tersisa, Ancelotti menjelaskan bahwa laga di Bergamo ini adalah pertandingan yang harus dimenangkan dengan keajaiban.
"Pertandingan besok adalah tentang tiga poin penting yang membantu kami lolos," ujar pelatih asal Italia itu dalam konferensi pers jelang laga, Selasa (10/12/24).
"Saya sangat percaya pada tim ini. Kondisi kami telah membaik, dan kami berada dalam cukup baik. Saya yakin kami akan terus berkembang. Namun, laga besok mungkin menjadi yang tersulit hingga akhir tahun ini dan butuh keajaiban untuk menang."
Ancelotti juga menyadari bahwa tim Atalanta yang akan mereka hadapi kali ini berbeda jauh dari skuat yang mereka kalahkan 2-0 di Piala Super UEFA Agustus lalu.
Juara Liga Europa tersebut kini sedang dalam performa solid dengan sembilan kemenangan beruntun di semua kompetisi, termasuk melawan AC Milan, Napoli, dan Roma.
"Atalanta tampil sangat baik, mereka jauh lebih baik dibandingkan ketika di Piala Super. Mereka sedang berada dalam momentum yang sangat bagus, penuh semangat. Namun, ini juga menjadi peluang bagi kami untuk menunjukkan kemampuan," tutur Ancelotti.
"Mereka adalah tim hebat dengan manajemen klub yang luar biasa. Meski kehilangan banyak pemain setiap musim panas, mereka selalu bisa beradaptasi. Hal itu menunjukkan identitas kuat mereka."
"Pelatih Gian Piero Gasperini telah melakukan pekerjaan fantastis. Dia mampu membawa tim ini tus bermain dengan gaya yang indah. Kinerjanya sungguh luar biasa," pungkasnya.