1 Hasil Persijap vs Persela Lamongan di Liga 2 2024/25 - Berbagi Angka Tanpa Gol

Hasil Persijap vs Persela Lamongan di Liga 2 2024/25 - Berbagi Angka Tanpa Gol

Hasil Persijap vs Persela Lamongan di Liga 2 2024/25 -  Berbagi Angka Tanpa Gol

Momen laga Persijap vs Persela-x/@perselafc-

DailySports.ID - Berikut hasil Persijap Jepara menjamu Persela Lamongan dalam babak 8 besar Grup Y Liga 2 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Senin (27/1) malam WIB. Laskar Kalinyamat bermain imbang 0-0 melawan Laskar Joko Tingkir.

Sejak awal pertandingan, kedua tim langsung bermain terbuka. Peluang pertama datang dari Persijap lewat aksi Rakhmatsho Rakhmatzoda, namun upayanya diblok pemain bertahan lawan.

Di menit ke-30, giliran Persela yang mengancam melalui Esteban Gabriel Vizcarra. Sayangnya, tendangannya melenceng tipis dari sasaran. Adapun Persijap hampir memecahkan kebuntuan dua menit kemudian. 

Candido Rosa Junior mengirim umpan tarik kepada Zulham Malik Zamrun yang langsung melepaskan tendangan. Bola berhasil ditepis kiper Persela, dan bola muntah yang disambar Rendi Saepul hanya melambung tipis di atas mistar. Hingga babak pertama usai, skor tetap imbang 0-0

Memasuki babak kedua, intensitas permainan semakin meningkat. Persijap mencoba membuka skor di menit ke-78 melalui tendangan jarak jauh Rakhmatsho Rakhmatzoda. Namun, bola masih bisa diamankan oleh Samuel Charlheins Reimas yang tampil solid di bawah mistar Persela.

Pada menit ke-84, Rosalvo Candido Rosa Junior dari Persijap mendapat peluang emas. Tendangannya dari luar kotak penalti membentur bek lawan, menciptakan kemelut di depan gawang. Sayangnya, bola berhasil disapu keluar sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.

Menjelang akhir laga, Persela nyaris mencuri kemenangan. Umpan silang Ezechiel Ndouasel disambut sundulan Wawan Febrianto, namun aksi kiper Persijap, Muhammad Sendri Johansyah menggagalkan peluang tersebut.

Hasil Liga 2 ini membuat Persela Lamongan mengoleksi dua poin dari dua laga, bertahan di posisi kedua Grup Y. Sementara itu, Persijap Jepara harus puas di dasar klasemen dengan hanya satu poin.

Susunan Pemain

Persijap Jepara (4-1-2-3):

Muhammad Sendri Johansyah (GK); Rangga Widiansyah, Fikron Afriyanto, Zahran Rizki Alamsah, Rahmat Hidayat; Rakhmatsho Rakhmatzoda; Zulham Malik Zamrun, Rizki Hidayat; Rendi Saepul, Rosalvo Candido Rosa Junior, Samuel Viktor Gwijangge.

Persela Lamongan (4-1-2-3):

Samuel Charlheins Reimas (GK); Yoga Aditama, Hasim Kipuw, Fabien Garcia, Muhamad Rayhan Putra Utina; Finky Pasamba; Aldi Al Achya, Kim Do-hyun; Bayu Gatra Sanggi Awan, Ezechiel Ndouasel, Esteban Gabriel Vizcarra.

Berita Terkait