Tempat Menonton Chelsea vs Morecambe di Piala FA 2024-25
Sabtu, 11 Januari 2025, 10:00 WIB

Chelsea vs Morecambe-ESPN-
DailySports.ID - Berikut adalah tempat menonton Chelsea vs Morecambe di Piala FA 2024-25.
Pertandingan Putaran Ketiga Piala FA 2024-25 antara Chelsea vs Morecambe digelar pada hari Sabtu, 11 Januari 2025 pukul 22:00 WIB di Stadion Stamford Bridge.
Laga ini bisa dijadikan momentum bagi tim tuan rumah Chelsea agar bisa kembali ke jalur kemenangan.
Ya, dalam 5 laga terakhir, tim berjuluk The Blues ini hanya mencatatkan 1 kemenangan, sementara 4 sisanya secara beruntun Cole Palmer dan kolega hanya mendapatkan dua kali imbang dan dua kali kalah.
Menghadapi tim divisi ketiga Liga Inggris di League Two, yakni Morecambe FC, jelas Chelsea jauh lebih diunggulkan.
Pasalnya, tim besutan Enzo Maresca ini memiliki kualitas pemain dan permainan yang tentunya jauh lebih baik jika dibandingkan dengan Morecambe FC.
Kedua tim belum pernah bertemu, sehingga laga ini menjadi pertemuan bagi Chelsea dan Morecambe dalam sejarah mereka.
Tempat Menonton Chelsea vs Morecambe
Tempat menonton Chelsea vs Morecambe dalam pertandingan putaran ketiga Piala FA 2024-25 dapat Anda saksikan melalui aplikasi berbayar di Vidio.
Perlu Anda ingat, kami DailySports.ID tidak bertanggung jawab atas waktu dan kualitas siaran yang ditayangkan oleh Vidio selama pertandingan berlangsung.