Hasil dan Klasemen Liga 2: PSMS Medan Menang, Bhayangkara FC dan Sriwijaya FC Imbang
Minggu, 15 September 2024, 01:35 WIB

Logo Liga 2.-Liga 2-
DailySports.ID - PSMS Medan berhasil meraih kemenangan perdana di Liga 2 2024-2025, sedangkan Bhayangkara FC dan Sriwijaya FC hanya bisa bermain imbang.
Kompetisi sepak bola kasta kedua di Indonesia, Liga 2, baru saja rampung menggelar pertandingan lanjutan pekan ke-2 pada Sabtu (14/9/2024) malam WIB.
Total terdapat lima pertandingan yang digelar di antaranya Persikas Subang vs Bhayangkara FC, Persikota Tangerang vs PSMS Medan.
Persipa Pati vs Nusantara, PSPS Riau vs Bekasi City, dan Sriwijaya FC vs PSKC Cimahi. Hasilnya banyak tim yang meraih hasil imbang.
Seperti Bhayangkara FC ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah Persikas, lalu Sriwijaya FC imbang 1-1 melawan PSKC.
Sriwijaya FC dikejutkan gol cepat pemain PSKC Cimahi, Matheus, Sriwijaya FC dapat membalas lewat kaki pemain SFC Reyhan di akhir babak pertama.
Meski terus menyerang pada babak kedua Sriwijaya FC tidak berhasil membuahkan gol. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai.
PSMS Medan jadi satu-satunya tim yang mampu meraih kemenangan hari ini saat bertandang ke markas Persikota. Gol tunggal kapten Rachmad Hidayat pada menit ke-33 mengunci kemenangan pasukan Nilmaizar.
Pelatih Persikota Tangerang, Delfiadri, mengatakan bahwa timnya sudah berupaya tampil maksimal saat menjamu PSMS.
Hal tersebut terlihat dari dua peluang emas sebelum digagalkan tiang gawang melalui sundulan dari striker asing, Paulo Henrique serta tendangan bebas Reksa Maulana di pertengahan babak kedua.
“Kami berterima kasih kepada semua pemain yang telah berjuang, kami telah berjuang maksimal, beberapa kali juga menciptakan peluang emas, walaupun akhirnya kalah dengan skor tipis,” ujar Delfiadri usai pertandingan.
Hasil Liga 2 Hari Ini:
- Persikas 1-1 Bhayangkara
- Persikota 0-1 PSMS Medan
- Persipa 1-1 Nusantara United
- PSPS 0-0 FC Bekasi City
- Sriwijaya FC 1-1 PSKC Cimahi
Klasemen Liga 2:
Klasemen Liga 2.-flashscore-
Klasemen Liga 2.-flashscore-
Klasemen Liga 2.-flashscore-