Tersingkir dari China Open 2024 Sabar/Reza Mengaku Kurang Waktu Recovery
Kamis, 19 September 2024, 04:40 WIB

Tersingkir dari China Open 2024, Sabar/Reza mengaku kurang waktu recovery-Dok. PBSI-
DailySports.ID - Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani langsung tersingkir dari turnamen China Open 2024.
Sabar/Reza menjalani babak pertama China Open dengan menghadapi wakil Taiwan, Fang-Chih Lee/Fang-Jen Lee pada Rabu (18/9/2024). Sayangnya, hasil yang mereka dapatkan di luar dugaan. Sabar/Reza kalah dua gim langsung dengan skor 16-21, 16-21.
Usai pertandingan, Sabar/Reza mengaku kurangnya waktu recovery menjadi faktor utama kekalahan mereka hari ini.
"Hasil tidak seperti yang kami ekspektasikan, cukup mengecewakan tapi kami sudah mencoba yang terbaik. Tapi harus diakui lawan bermain lebih siap hari ini," kata Sabar dalam rilis PBSI.
"Bukan menjadi alasan tapi salah satu faktor penyesuaian yang kurang membuat kami tidak bisa tampil maksimal," tambahnya.
Sabar/Reza mengakui performa mereka tidak dalam kondisi yang baik. Penyebabnya, mereka kurang memiliki waktu pemulihan selepas dari turnamen Hong Kong Open pekan lalu. Padahal, mereka baru menyelesaikan pertandingan pada Minggu (15/8). Sabar/Reza menjadi runner up di turnamen BWF Super 500 Hong Kong Open 2024.
Diketahui, mereka sempat mengalami kendala masalah penerbangan yang membuat keduanya baru tiba di Negeri Tirai Bambu pada Selasa (17/9) dan langsung bertanding pada keesokan harinya.
"Kondisi fisik saya sangat menurun. Recovery kami kurang baik juga karena ada beberapa faktor non teknis. Salah satunya penerbangan kami dibatalkan pihak maskapai yang harusnya terbang pada hari Senin (16/9) siang," beber Reza dalam keterangannya.
"Kami akhirnya harus mencari rute lain dan akhirnya baru tiba di sini hari Selasa (17/9) pagi kemarin," tambahnya.
Atas pengalaman tersebut, Reza mengambil banyak pelajaran agar lebih siap menghadapi segala sesuatu. Saat ini, Sabar/Reza juga memilih untuk move on dan mempersiapkan diri menghadapi turnamen berikutnya, yakni Macau Open yang bergulir pekan depan.
"Ini menjadi pelajaran buat kami ke depan, harus lebih siap dalam segala situasi. Masih ada Macau Open minggu depan, jadi kami akan segera fokus mempersiapkan diri ke sana," pungkas Reza.
Diketahui, Indonesia berhasil meloloskan dua wakil di nomor ganda putra atas nama Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.